Gerindra Gelar Natal Bersama Secara Virtual, Hisar Tambunan: Momen Teguhkan Diri Di Tengah Pandemi

Gerindra Gelar Natal Bersama Secara Virtual, Hisar Tambunan: Momen Teguhkan Diri Di Tengah Pandemi

24 Januari 2021 0 By Nkri Ku

Ketua Seksi Humas Acara Natal Nasional Partai Gerindra Hisar Tambunan, SH.MH

NKRIPOST, JAKARTA – Natal Nasional Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tahun 2020 akan diselenggarakan secara virtual pada Senin, 25 Januari 2021 dan disiarkan langsung oleh DIGDAYA TV dari GBI Pray Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Anggota DPR-RI Komisi 1 Fraksi Gerindra Yan P. Mandenas dari Dapil Papua didapuk untuk menjadi ketua panitia acara tersebut.

Natal nasional Partai Gerindra yang lasimnya diselenggarakan di auditorium atau dibeberapa daerah, kali ini berubah format dengan memperhatikan situasi dan kondisi ditengah himbauan pemerintah untuk menerapkan protokol COVID-19 yang belum mereda.

Bung Rogger Evantino dan Githa Gerungan, Selaku MC Acara Natal Nasional Partai Gerindra Tahun 2017, di RJA Kalibata, Jakarta Selatan

Hisar Tambunan, SH.MH yang merupakan Ketua Seksi Humas Acara Natal Nasional Partai Gerindra ketika dihubungi media ini membenarkan hal tersebut. Pasalnya, Organisasi Sayap Kristiani Partai Gerindra yang bernama GEKIRA (Gerakan Kristiani Indonesia Raya) telah menyepakati bahwa keselamatan para penyelenggara acara dan Pantia, Dewan Pembina, Pengurus dan Jemaat harus tetap dinomor satukan, mengingat wabah COVID-19 yang cenderung untuk bisa dihindari saat ini.

“Kita tidak bisa memaksakan kehendak untuk digelar terbuka, mengingat kondisi saat ini kita semua masih harus mengedepankan himbauan pemerintah agar menghindari kerumunan dalam agenda apapun. Sehingga, dengan tidak mengurangi makna dan tema kebersamaan dalam nuansa natal dan tahun baru, kita putuskan untuk digelar secara virtual saja”, tutur pria yang juga berprofesi sebagai advokat ini.

Acara ini akan dihadiri oleh Ketua Dewan Pembina Sayap Partai GEKIRA Hashim S. Djojohadikusumo dan juga beberapa petinggi lainnga. Peserta yang hadir akan dibatasi dan akan mengikuti protokol kesehatan (prokes) yang ketat. Peserta yang hadir di tempat acara hanya yang mendapatkan undangan khusus dari panitia. Selain itu tidak akan diizinkan masuk tempat acara. Perayaan Natal ini akan disiarkan secara live streaming di channel PP Gekira dan Digdaya TV, serta diliput langsung oleh TVRI.

Lebih lanjut Hisar menambahkan bahwa tema natal yang diusung adalah tema secara Nasional yang mana harus dilihat dan dimaknai oleh kader Gerindra yang beragama Kristiani bahwa situasi ini hendaknya menjadi moment untuk mengintrospeksi diri dalam perjuangan mewujudkan visi besar Indonesia Raya.

“Temanya adalah ‘Mereka Akan Menamakan DIA Immanuel’. Tema ini harus dilihat dan diselaraskan dengan perjuangan kehidupan berbangsa dan bernegara kita. Sebentar lagi Partai Gerindra akan berulang tahun ke-13, inilah sesungguhnya moment kita harus introspeksi diri, moment kita memperkuat diri, perkuat iman dan kebersamaan dalam membangun negeri. Semoga bangsa Indonesia dianugerahkan kekuatan dan juga optimisme untuk melewati cobaan wabah pandemy ini, untuk bisa kembali memulihkan diri dan bangkit untuk karya nyata dan besar dalam mewujudkan visi INDONESIA RAYA”, tutup Hisar yang juga merupakan fungsionaris DPP Partai besutan Prabowo Subianto ini.

(BR-77)

PEWARTA : MEDIA KORPS NUSANTARA BIRO TANGERANG
PUBLISH : BY ADMIN NKRIPOST.COM