Hari Pers Nasional Tahun 2021, Satgas Yonif RK 744 Hijaukan Perbatasan RI-RDTL

Hari Pers Nasional Tahun 2021, Satgas Yonif RK 744 Hijaukan Perbatasan RI-RDTL

9 Februari 2021 0 By Nkri Ku

Nkripost, Atambua – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021, personel TNI dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif Raider Khusus 744/SYB bersama rekan Persatuan Jurnalis Kabupaten Belu dari Pena Batas, oranf muda pemerhati lingkungan, Gojek Atambua dan Dinas Kehutanan Kabupaten Belu, bertempat di bukit Sabinase, sekitaran bendungan Rotiklot, Desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif RK 744/SYB Letkol Inf Alfat Denny Andrian, dalam rilis tertulisnya, Selasa (09/02/2021).

Dikatakannya, Satgas sangat mendukung setiap kegiatan yang bisa berpengaruh besar terhadap lingkungan dan warga masyarakat disamling tugas pokok dalam menjaga keamanan dan kedaulatan NKRI di wilayah perbatasan RI-RDTL.

“Pada Hari Pers Nasional ini, rekan-rekan Jurnalis dari Pena Batas membuat program penghijauan/reboisasi dengan menanam anakan pohon di wilayah/lokasi rawan longsor, hal yang sangat baik dan bermanfaat sehingga kami sangat senang dan terhormat dapat membantu dalam kerjasama pelaksanaan kegiatan ini.” jelasnya

“Apapun kegiatan yang berdampak baik bagi lingkungan hidup tentu harus mendapat dukungan dari TNI, apalagi pohon sangat penting bagi kesehatan dan ekosistem alam karena dapat menghasilkan oksigen yang sehat dan dapat menampung air untuk kebutuhan hidup manusia dan semua mahkluk hidup.” tambahnya

Kegiatan reboisasi tersebut diikuti setidaknya 30 peserta diantaranya 11 personel Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB, sejumlah wartawan se-Kabupaten Belu, orang muda pemerhati lingkungan dan Gojek Atambua serta Dinas Kehutanan Kabupaten Belu.

Dalam kegiatan reboisasi/penghijauan, baik TNI dan wartawan menanam sebanyak 100 anakan pohon berjenis trembesi dan sengon di lokasi.

Di masa pandemi saat ini, kegiatan yang dilakukan tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan.

Terpisah, Perwira Topografi Letda Ctp Aris Setiawan sangat mendukung dan mengapresiasi apa yang sudah dilakukan rekan Jurnalis Pena Batas.

“Kami dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur sangat mendukung kegiatan yang dilakukan rekan Pena Batas, semoga dapat menginspirasi bagi anak-anak muda untuk dapat memberdayakan sumberdaya alam di Kabupaten Belu ini, Selamat Ulang Tahun Hari Pers Nasional dan semoga jaya.” ucapnya

Steven Dile Payong selaku ketua organisasi wartawan Kabupaten Belu (Pena Batas) mengatakan, kegiatan tanam pohon ini sebagai bentuk kepedulian dari insan pers terhadap kondisi lingkungan alam sekitar.

Sekretaris UPTD KPH, Edelwais Asa Mengatakan kegiatan hari ini adalah reboisasi yakni penghijauan di dalam kawasan hutan.

“Menanam pohon ini bukan untuk jangka pendek, tapi untuk jangka panjang. Perlu diketahui bahwa sumber mata air pasti di bawah pohon. Hutan saat ini boleh dimanfaatkan, boleh berkebun tapi ada aturan mainnya.” tuturnya

“Mari bersama masyarakat bersinergi menjaga hutan . Dengan banyaknya pohon maka dapat banyak pula menyerap air ke atas, sehingga kebutuhan air di sumur masyarakat bisa semakin meningkat.” tandasnya

Nkripost. Agus Tamelab