Rekam Jejak Wahyu dan Anto, Anggota DPRD yang Ditangkap Polisi di Hotel

Rekam Jejak Wahyu dan Anto, Anggota DPRD yang Ditangkap Polisi di Hotel

4 Agustus 2023 0 By Tim Redaksi

NKRIPOST.COM – Sosok 2 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel), ditangkap polisi gegara dugaan kasus narkoba.

Penangkapan dua oknum legislator yang berasal dari partai politik (parpol) berbeda tersebut berlangsung disalah satu hotel di Jl Pelita Raya, Kota Makassar, Provinsi Sulsel.

Penangkapan 2 oknum anggota DPRD Sinjai Sulawesi Selatan pada Senin (31/07/2023) tersebut dibenarkan Dirresnarkoba Polda Sulsel, Kombes Pol Darmawan Affandi.

Diapun mengungkap 2 sosok oknum legislator yang ditangkap dalam kasus narkoba di Kota Makassar tersebut.

Sosok oknum anggota DPRD Sinjai tersebut yakni K alias Anto yang berasal dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan MW alias Wahyu dari Partai Golkar.

“Kejadian tanggal 31, Anto dan Wahyu anggota DPRD Sinjai,” kata Kombes Darmawan, Rabu (2/8/2023).

Meski demikian, sejauh ini belum ada konfirmasi dari 2 oknum legislator yang ditangkap polisi gegara dugaan kasus narkoba, demikian pula partai politiknya.

“Betul, ada anggota dewan terlibat sabu-sabu,” jelas Kombes Darmawan.

Kombes Darmawan pun mengungkap kronologi penangkapan 2 anggota DPRD Sinjai Sulawesi Selatan tersebut.

Penangkapan sebelumnya dilakukan kepolisian disalah satu hotel di Kota Makassar, Provinsi Sulsel.

Kronologi penangkapan dua oknum legislator tersebut berawal dari tertangkapnya pria bernama Agung.

Berdasarkan pengakuannya, kata Kombes Darmawan, pria tersebut mengaku disuruh oleh K alias Anto.

“Ada namanya Agung membeli barang sabu-sabu untuk dipakai anggota dewan tersebut,” ujarnya.

Saat membeli sabu itulah, kata dia, Agung ditangkap oleh Anggota Timsus Polda Sulsel.

“Begitu timsus datang, ditangkaplah si Agung itu. Begitu ditangkap ketemulah sabu-sabu itu dipakai,” katanya.

Setelah Agung ditangkap, Timsus Polda Sulsel langsung melakukan pengembangan.

Alhasil, Agung mengaku jika sabu yang dibeli tersebut untuk digunakan anggota dewan tersebut.

“Terus dikembangkanlah, didapati Anto anggota dewan Sinjai dari Partai PAN,” jelasnya.

Anto yang tertangkap pun ‘menyanyi’ dan menyebut rekannya sesama anggota DPRD Sinjai, Wahyu.

“Setelah itu, diam-diam mereka rupanya (untuk) dipakai bersama Wahyu,” ujar Darmawan.

Saat itulah, Anto janjian bertemu Wahyu di depan salah satu hotel di Jl Pelita Raya Makassar, dan penangkapan berlangsung.

“Janjianlah sama Wahyu untuk nyabu dan ditangkaplah Wahyu di depan Hotel Maleo,” kata Kombes Darmawan.

Kabar 2 anggota DPRD Sinjai Sulawesi Selatan ditangkap polisi sebelumnya menggegerkan warga Provinsi Sulsel.

Berdasarkan informasi beredar, 2 oknum legislator tersebut ditangkap pihak kepolisian karena terlibat dalam kasus narkoba.

Penangkapan tersebut dilakukan oleh Timsus Polda Sulsel pada Selasa pagi, 1 Agustus 2023.

Selain pelaku, polisi juga menyita sejumlah barang bukti termasuk narkoba jenis sabu-sabu.

Barang bukti sabu ditemukan dalam paket yang dipesan oleh MW dan K melalui rekannya.

Hasil pengungkapan menyebutkan bahwa M dan K telah melakukan pemesanan narkoba sebanyak tiga kali sebelum akhirnya ditangkap.

Setelah penangkapan tersebut, M dan K langsung dibawa ke Mapolda Sulsel.

Saat ini, sosok 2 anggota DPRD Sinjai Sulawesi Selatan tersebut telah ditetapkan menjadi tersangka.

Pihak kepolisian juga menahan 2 oknum legislator tersebut selama 20 hari ke depan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

(Yar/sis)