Ketua RT/RW Dapat HP Android Gratis di 2024, Ini Kabar Gembiranya!
23 Agustus 2024 3 By NKRI POSTNKRIPOST.COM – Ketua RT dan RW di wilayah Desa Undaan Kidul, Kecamatan Undaan mendapatkan bantuan HP Android.
Pemerintah Desa Undaan Kidul membagikan handphone tersebut lengkap dengan kartu perdana, softcase, hingga antigoresnya.
Adapun Pj Kades Undaan Kidul Mamfu Handoyo didampingi Sekdes Undaan Kidul Teguh Santoso menyerahkan langsung HP Android tersebut di balai desa setempat pada Jumat (19/7/2024).
Pj Kades Undaan Kidul melalui Sekdes Undaan Kidul Teguh Santoso mengatakan pemberian bantuan HP ini merupakan bentuk perhatian dari Pemdes Undaan Kidul.
“Bantuan HP android ini sebagai bentuk perhatian Pemdes Undaan Kidul kepada para Ketua RT dan RW yang telah ikhlas memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Teguh menyebut jumlah penerima bantuan HP android sebanyak 37 RT dan 5 RW, sesuai jumlah RT/RW yang ada di Desa Undaan Kidul.
Baca Juga: Hebat! 5 Jenis Kendaraan Bebas Pajak Tahunan Menurut Aturan Terbaru, Cek Sekarang
Ia menjelaskan jenis HP yang dibagikan yakni merek Samsung dengan total anggaran sekitar Rp70 juta.
Menurutnya, alokasi anggaran tersebut berasal dari dana APBDesa Undaan Kidul Tahun Anggaran 2024.
Teguh mengungkapkan bantuan HP tersebut akan memudahkan para Ketua RT dan RW dalam berkoordinasi dengan Pemdes Undaan Kidul.
Selain itu, HP tersebut juga dapat mempermudah layanan kepada masyarakat mengingat kini banyak layanan masyarakat yang memanfaatkan teknologi digital.
Teguh menegaskan bahwa bantuan ini sifatnya adalah pinjam asset desa.
Artinya, bantuan HP android ini nantinya akan menjadi inventaris Ketua RT dan Ketua RW.
Kendati demikian, seiring berjalannya waktu tentu akan ada perhitungan penyusutan nilai dan kelayakan fungsi asset setiap tahun.
Sehingga, kata dia, tidak menutup kemungkinan nanti bisa menjadi hak milik.
Teguh berharap HP tersebut bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk kinerja kepengurusan RT dan RW secara keseluruhan.
Baca Juga: Pemerintah Kota Umumkan Kenaikan Insentif untuk Ketua RT dan RW, Segini Nominalnya
Butuh 1 unit HP sbg Petugas Bilal mayat.
Semoga desa saya bisa srperti ini..bentuk kepedulian terhadap Ketua Rt dsn Rw..bisa dicontoh dan dapat menginpirasi desa2 yg lain di indonesia..
Mangga untuk desa desa yang lain ikuti tu program kades Undaan yang peduli kepada aparat pemerintah yang paling. Rendah yang selalu membantu pemerintah untuk. Melayani Masyarakat dengan penuh tanggung jawab terhadap kerukunan ,ketertiban dan ketentraman persatuan dan kesatuan