Pengumuman! Kereta Api Indonesia Kembali Hadirkan Teknologi Baru, Rakyat Indonesia Wajib Mencoba, Berikut Manfaatnya
6 November 2024 0 By Tim RedaksiNKRIPOST.COM – KAI telah meluncurkan layanan boarding gate dengan teknologi pengenalan wajah di berbagai stasiun.
Per Oktober 2024, layanan ini tersedia di 20 stasiun di wilayah Jawa dan Sumatera.
Adapun Face Recognition Boarding Gate adalah fasilitas boarding yang dilengkapi dengan kamera untuk mengidentifikasi dan memvalidasi identitas seseorang melalui wajah yang terintegrasi dengan data tiket kereta serta status vaksinasi pelanggan.
Vice President Public Relations KAI Anne Purba menjelaskan proses verifikasi hanya memakan waktu satu detik menggunakan layanan tersebut.
“Proses verifikasi hanya memerlukan 1 detik, sehingga memperlancar antrean dan proses boarding,” terangnya, seperti dikutip dari laman resmi KAI, Rabu (6/11/2024).
Sementara itu, penambahan layanan face recognition ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus meningkat.
KAI Group mencatat adanya peningkatan volume angkutan penumpang hingga triwulan tahun 2024 ini.
Dari Periode 1 Januari hingga 30 September 2024, KAI Group melayani sebanyak 338.147.389 penumpang.
Jumlah tersebut meliputi 38.667.118 penumpang kereta api yang dikelola langsung oleh KAI dan 275.768.006 penumpang KAI Commuter.
Kemudian 4.178.617 penumpang KAI Bandara, 14.653.832 penumpang LRT Jabodebek, 108.836 penumpang KAI Wisata, dan 4.770.980 penumpang Whoosh.
Anne menyebut pelanggan dapat melakukan pendaftaran untuk layanan face recognition melalui aplikasi Access by KAI.
Melansir dari nesiatimes.com, Rabu (6/11/2024), Berikut daftar stasiun yang menyediakan layanan face recognition:
- Daerah Operasi 1 Jakarta: Gambir, Pasar Senen dan, Bekasi
- Daerah Operasi 2 Bandung: Bandung dan Kiaracondong
- Daerah Operasi 3 Cirebon: Cirebon
- Daerah Operasi 4 Semarang: Semarang Tawang Bank Jateng, Pekalongan, dan Tegal
- Daerah Operasi 5 Purwokerto: Purwokerto dan Kutoarjo
- Daerah Operasi 6 Yogyakarta: Yogyakarta, Lempuyangan, dan Solo Balapan
- Daerah Operasi 7 Madiun: Madiun
- Daerah Operasi 8 Surabaya: Surabaya Pasarturi, Surabaya Gubeng, dan Malang
- Daerah Operasi 9 Jember: Jember
- Divisi Regional I Sumatera Utara: Medan.