Inilah Negara dengan Kasus Pemerkosaan Tertinggi Nomor 1 hingga 8 di Dunia

Inilah Negara dengan Kasus Pemerkosaan Tertinggi Nomor 1 hingga 8 di Dunia

22 September 2022 0 By Tim Redaksi

PELECEHAN seksual pada anak terjadi lagi.

Belum lama ini, publik digemparkan dengan berita seorang anak yang diduga diperkosa secara bergiliran oleh kepala sekolah hingga tukang sapu.

Berita ini disampaikan oleh pengacara kondang Hotman Paris, lewat video seorang ibu asal Kota Medan yang viral di media sosial.

Tak lama dari kasus tersebut, muncul lagi kasus bocah perempuan berusia 12 tahun yang dinyatakan positif terinfeksi HIV akibat pelecehan seksual yang dialakukan sejumlah orang terdekatnya.

Banyaknya kasus pelecehan pada wanita bahkan anak-anak tentunya menjadi kabar yang menggerus hati.

Sebab biasanya, kebanyakan korban takut melaporkan kasus tersebut lantaran takut dibuang oleh keluarga dan enggan menanggung malu.

Padahal peristiwa nahas yang mereka alami tentunya akan membekas dalam ingatan seumur hidup, bahkan berpotensi menyebabkan depresi, stres dan gangguan kesehatan mental lainnya.

Namun sebenarnya, selain Indonesia, kasus pemerkosaan terhadapa wanita dan anak-anak, sudah sering terjadi di beberapa negara di belahan dunia.

Dilansir dari The Business Standard (TBS) pada 2020, berikut 8 negara dengan kasus pemerkosaan tertinggi di dunia.

  1. Afrika Selatan

Afrika Selatan memiliki tingkat pemerkosaan tertinggi di dunia. Sekitar 66.196 insiden pemerkosaan terjadi per 100.000 orang penduduk.

Menurut survei yang dilakukan oleh South African Medical Research Council, sekitar 1 dari 4 pria yang disurvei mengaku melakukan pemerkosaan, menurut data World Population Review.

  1. Bangladesh

Bangladesh memiliki 11.682 kasus pemerkosaan per 100.000 orang di antara total penduduk.

Menurut organisasi hak asasi manusia Ain-o-Salish Kendra (ASK), antara Januari dan September 2020, setidaknya 975 kasus pemerkosaan dilaporkan di Bangladesh, termasuk 208 pemerkosaan berkelompok.

  1. India

Jumlah insiden pemerkosaan di India per 100.000 orang warga adalah 22.172 pada 2020, menurut data World Population Review.

India mencatat rata-rata 87 kasus pemerkosaan setiap hari pada 2019.

  1. Pakistan

LSM Sahil melaporkan 3.832 kasus pelecehan anak pada 2018 atau meningkat 11 persen dari 2017 (3.445 kasus).

  1. China

Sebuah laporan yang dikeluarkan oleh Federasi Wanita Seluruh China memperkirakan bahwa hampir 40 persen wanita China yang terlibat dalam suatu hubungan atau menikah, mengalami kekerasan fisik atau seksual.

  1. Jepang

Jumlah insiden pemerkosaan di setiap 100.000 orang warga di Jepang mencapai 1.289, pada 2020, menurut data National Master’s Crime.

  1. Amerika Serikat

Insiden pemerkosaan atau kekerasan seksual yang dilaporkan sendiri meningkat lebih dari dua kali lipat di Amerika Serikat.

Dari 1,4 viktimisasi per 1.000 orang berusia 12 tahun atau lebih pada 2017, meningkat menjadi 2,7 pada 2018.

Berdasarkan data dari survei, diperkirakan 734.630 orang diperkosa (diancam, dicoba, atau diselesaikan) di Amerika Serikat pada 2018.

Di Amerika Serikat, 70 persen pemerkosaan dilakukan oleh seseorang yang dikenal korban, menurut data World Population Review.

  1. Rusia

Pada 2019, sekitar 3,2 ribu pemerkosaan dan percobaan kejahatan pemerkosaan terdaftar di Rusia, menandai penurunan jumlahnya dibandingkan tahun sebelumnya.

(NKRIPOSTl/Sonora.ID)