Inilah 9 Pekerjaan Freelance buat Mahasiswa, Gaji Bisa di Atas Rp 7 Juta, Silahkan Dicoba!

Inilah 9 Pekerjaan Freelance buat Mahasiswa, Gaji Bisa di Atas Rp 7 Juta, Silahkan Dicoba!

6 Januari 2023 0 By Tim Redaksi

ADA banyak pilihan pekerjaan freelance bagi mahasiswa yang bisa dipilih saat sela-sela kuliah.

Tak hanya menambah pemasukan, pekerjaan freelance juga menambah pengalaman saat bekerja.

Ada banyak pekerjaan freelance yang bisa diambil, sesuai kemampuan masing-masing mahasiswa.

Beberapa pekerjaan freelance ini memberikan kisaran gaji hingga di atas Rp 7 juta bagi mahasiswa.

Untuk itu, tak ada salahnya dicoba oleh mahasiswa.

Dilansir dari laman Universitas Multimedia Nusantara (UMN), ini pekerjaan freelance beserta gajinya yang bisa dipilih mahasiswa.

  1. Admin media sosial (medsos)

Buat kamu yang aktif bersosial media, banyak sekali lowongan pekerjaan freelance buat mahasiswa untuk menjadi admin online.

Pekerjaannya juga tidak terlalu sulit, biasanya kamu akan membalas pesan dari konsumen, merekap data pesanan online, sampai membuat konten pemasaran sesuai arahan digital marketingnya.

Untuk kisaran gaji admin online bervariasi, tergantung banyaknya job desk yang ditawarkan oleh pemilik usaha.

Biasanya kamu akan menerima gaji sekitar Rp 2,5 juta hingga 4 juta.

  1. Penulis konten (content writer)

Kemunculan medsos mempengaruhi berbagai lini, termasuk di dalamnya pola komunikasi, berinteraksi, dan cara berbagi informasi.

Banyaknya informasi di dunia digital hari ini tidak pernah lepas dari seorang penulis konten.

Inilah yang membuat pekerjaan sebagai seorang penulis konten banyak dibutuhkan oleh perusahaan, baik startup maupun perusahaan besar.

Kerja freelance content writer bisa dilakukan oleh kamu yang memang memiliki kesukaan menulis atau yang baru akan memulainya.

Karena pada dasarnya, kemampuan menulis ini bisa dipelajari seiring dengan waktu. Biasanya mahasiswa akan menerima gaji di posisi penulis konten magang mulai dari Rp 2 hingga 4 juta.

Jika kamu memiliki kemampuan SEO writing, gaji kamu bisa tembus pada angka Rp 7 juta.

  1. Data Entry

Jenis pekerjaaan yang satu ini sangat cocok bagi mahasiswa yang mahir menggunakan Microsoft Excel dan aplikasi yang mendukung dalam input data.

Bekerja freelance online untuk pekerjaan data entry di Indonesia dapat menghasilkan 10 hingga 30 dollar AS, tapi tergantung seberapa banyak data yang harus kamu masukan.

Selain bisa kerja dari rumah untuk tiap proyek, gaji freelance data entry juga banyak ditawarkan per jam.

  1. Desain grafis dan ilustrator

Kebutuhan akan desain grafis atau ilustrator sangat tinggi.

Besaran gaji yang bisa kamu terima sebagai seorang desain grafis bervariasi, mulai dari Rp 3 juta hingga 5 juta, bahkan bisa bisa di atas itu tergantung dengan kesulitan desain dan besarnya brand klien.

  1. Fotografer dan Videografer

Sama halnya dengan penulis konten dan desain grafis, seorang fotografer dan videografer juga ramai peminat.

Bersamaan dengan munculnya banyak content creator, maka bermunculan juga fotografer dan videografer yang semakin menjamur.

Dengan kemampuanmu menghasilkan produksi visual ini, biasanya kamu bisa menerima pendapatan mulai dari Rp 1 juta hingga 7 juta, bahkan untuk profesional fotografer dan videografer angkanya bisa mencapai belasan hingga puluhan juta rupiah.

  1. Programmer dan Web Developer

Bagi kamu yang memiliki skill coding kamu bisa menjadi seorang programmer dan web developer freelance bagi perusahaan atau brand bisnis.

Lalu berapakah gaji freelance web developer dan programmer? Java programmer junior freelance dapat menghasilkan Rp 4 juta hingga 10 juta per proyek.

Besaran gaji ini tergantung proyek yang sedang kamu tangani, di mana kamu bekerja dan bagaimana kesepakatan kamu dengan klien.

  1. Voice Over (VO)

Bersuara merdu? Cobalah bekerja freelance sebagai voice over talent.

Jumlah voice over talent di Indonesia belum banyak, jadi pekerjaan ini masih sedikit sekali peminatnya.

Gaji freelance di bidang voice over dibayar berdasarkan jumlah kata yang diucapkan.

Umumnya freelance voice over mampu menghasilkan 10 hingga 100 dollar AS per 100 kata.

  1. Penerjemah

Jika mahasiswa memiliki keahlian bahasa tertentu, kamu dapat mencoba peluang menjadi freelance penerjemah.

Penghasilan dari seorang freelance penerjemah cukup lumayan untuk menambah penghasilan.

Per proyek, penerjemah dapat digaji mulai dari Rp 6 juta hingga Rp10 juta.

  1. Content Creator

Tingginya kebutuhan akan produksi konten di medsos membuat perusahaan, baik UKM maupun brand besar melakukan hiring content creator.

Jenis konten yang diproduksi oleh content creator biasanya berbentuk video kreatif, foto, hingga audio.

Pemasukan utama biasanya dari kerja sama bersama brand untuk mempromosikan atau memperkenalkan suatu produk.

Selain itu, terdapat platform yang juga memberikan komisi yang dibayarkan kepada content creator atas konten video yang ditonton.

Perkiraan pemasukan yang bisa kamu terima mulai dari Rp 500.000 hingga puluhan juta rupiah.

Itulah 9 pekerjaan freelance yang bisa dicoba mahasiswa, dengan kisaran gaji yang bisa kamu pertimbangkan.

(NKRIPOSTl/Kompas)