Ini Jawaban Menohok Sandiaga Uno saat Dijodohkan dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Ini Jawaban Menohok Sandiaga Uno saat Dijodohkan dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024

6 Maret 2023 0 By Tim Redaksi

NKRIPOST.COM – Partai Keadilan Sejahtera atau PKS berniat menjodohkan Sandiaga Uno dengan Anies Baswedan di Pemilu 2024.

Sandiaga menegaskan percaya pada keputusan para pimpinan partai politik.

“Pimpinan partai politik sekarang sedang konsolidasi saya tentunya sangat mempercayai apapun keputusannya yang terbaik untuk NKRI ke depan,” kata Sandiaga dalam keterangannya, Minggu (5/3/2023).

Sandiaga mengapresiasi aspirasi dari masyarakat.

Sandiaga juga tengah menjaga hubungan baik dengan berbagai pihak.

“Kemarin saya bersama Pak Bendum (Bendahara Umum) PKS berkegiatan di Depok bersama dengan PKS Jabar, hari ini Pak Gub (Gubernur NTB Zulkieflimansyah) juga salah satu kader terbaik dari PKS yang bertugas di NTB. Kita terus bertukar pikiran bagaimana membawa pembangunan Indonesia ini lebih dipercepat, lebih dirasakan masyarakat dan tahun 2024 hadirkan solusi yang paling dirasakan manfaat,” ujar Sandiaga.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI itu menyebut ia tetap fokus untuk menjaga kebangkitan ekonomi.

Kemudian, lapangan pekerjaan yang terbuka bagi masyarakat juga menjadi perhatiannya.

“Rencana saya akan terus berjuang memastikan kebutuhan ekonomi masyarakat terpenuhi, saya akan terus menyerap aspirasi menghadirkan solusi,” kata Sandiaga.

Sandiaga sebelumnya panen lele dengan sejumlah elite PKS di Juragan Lele Lalap (Julela) Bojongsari, Depok.

Sandiaga mengaku telah melihat langsung perkembangan positif dari 24 lokasi penanaman lele Julela di wilayah Jabodetabek.

“Gerakkan wirausaha praktis ini kita harapkan bisa meningkatkan ekonomi masyarakat, menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja, karena targetnya 2024 4,4 juta lapangan kerja baru dan berkualitas,” tutur Sandiaga.

“Mudah-mudahan kegiatan kita di sini membawa berkah, sehingga ekonomi semakin meningkat,” ujarnya.

Bagi Sandiaga, gerakan kewirausahaan sangat penting untuk menciptakan kemandirian bagi masyarakat.

Pemerintah bersama seluruh stakeholder, termasuk partai politik, harus berkolaborasi untuk menghadirkan solusi dan menjawab semua keluhan masyarakat.

Sandiaga menyambut baik kolaborasi antara Kemenparekraf-PKS dalam pengembang Julela.

Program itu, lanjutnya, tepat sasaran, tepat manfaat dan tepat waktu.

“Ini program yang kolaboratif, jadi kita meyakini pemerintah tidak bisa bergerak sendiri, makanya ada beberapa komunitas masyarakat yang bergabung, dan Alhamdulillah hasilnya langsung dirasakan. Jadi ini program yang tepat sasaran, tepat manfaat dan tepat waktu,” ungkap Sandiaga Uno.

“Karena 2,5 bulan, 300 kilo panen dan bisa diolah daripada lele ini jadilah pecel lele, lele bakar, abon lele dan lain sebagainya. Ini bisa langsung dirasakan oleh masyarakat dalam bentuk peningkatan penghasilannya, dan setelah panen diputar lagi untuk panen kedua, ketiga dan selanjutnya,” bebernya.

Bendahara Umum PKS sekaligus anggota DPR RI Fraksi PKS, Mahfudz Abdurrahman, angkat bicara.

Ia menyampaikan terima kasih atas kehadiran Sandiaga Uno di program panen lele Julela Bojongsari.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bang Sandiaga Uno selalu Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, kita bersahabat sudah cukup lama dan Alhamdulillah hari ini saya dan kawan-kawan bisa mengundang dan menghadirkan beliau,” ungkap Mahfudz.

“Jadi Bang Sandi ini Dapil saya, 2013 saya mengadvokasi buat revitalisasi setu, Alhamdulillah jadi kelihatan lebih menarik, mudah-mudahan revitalisasi ini bisa menambah jumlah Rojali, Rombongan yang jajan-jajan dan beli-beli, sehingga masyarakat di sini akan semakin berdaya ekonominya,” ujarnya.