Ini Ciri-ciri Presiden 2024 Menurut Mbah Damin Sang Ahli Spiritual, Pak Ganjar & Anies Wajib Tahu Ini

Ini Ciri-ciri Presiden 2024 Menurut Mbah Damin Sang Ahli Spiritual, Pak Ganjar & Anies Wajib Tahu Ini

7 Juli 2022 1 By Tim Redaksi

MASA kepemimpinan Presiden RI Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan segera berakhir pada 2024.

Untuk itu, banyak yang tidak sabar menantikan siapakah presiden selanjutnya yang akan memimpin Indonesia.

Kali ini, kakek ahli spiritual, Mbah Damin meramal sosok presiden 2024.

Berdasarkan penerawangannya, sang kakek mengatakan bahwa sosok pengganti Jokowi adalah kelahiran dari Tanah Jawa.

Disinggung soal adanya keturunan China atau tidak, Mbah Damin menegaskan bahwa Presiden 2024 sama sekali bukan berdarah Tionghoa.

Ia menegaskan presiden Indonesia harus dari Jawa.

“Orang Jawa, Laki-laki, kelihatannya tidak (China), kalau China ya tidak karuan. Memang seharusnya orang Jawa,” ujar Mbah Damin menggunakan bahasa Jawa, dikutip dari kanal YouTube Suluk Jawa.

“Nah itu namanya Raden, Putra Mantri cucu Ndoro Bei. Nah, Mantri itu punya Putra Mantri. Ternyata punya Putra Mantri namanya Jumeno. Jumeno sekarang ini akan berbicara ke Pantai Selatan,” lanjutnya.

Selain itu, ia meramal sosok Presiden 2024 itu seorang Satria Piningit, yang berarti pemimpin yang menjadi penyelamat, membawa keadilan dan kesejahteraan bagi masyarakat. Tak hanya itu, ia meramal sosok presiden tidak tua.

“Jadi, satria piningit yang jadi presiden. Sekarang sudah ada kok. Begitu, tapi tidak terlalu terlihat (tua),” paparnya.

Sang kakek ahli spiritual juga menerawang nama dari presiden 2024 berhubungan dengan aksara Jawa.

Biasanya, nama presiden itu memiliki istilah jopo, yang berarti pembawa sebuah doa.

“Namanya dari aksara Jawa. Kalau presiden ini kan, bung Karno di aksara tempatnya di timur. Soeharto.. hanacaraka datasa.. Selatan. Sekarang kan utara, akan banyak bahayanya. Dipikirkan saja. Nama itu kan membawa jopo,” lanjutnya.

(NKRIPOST/Era)