Heboh Wanita Cantik Ini Tertipu TNI Gadungan, Begini Bedakan Prajurit Asli dan Palsu, Ada 5 Cara, Simaklah!
17 Februari 2023NKRIPOST. COM- Perempuan cantik menjadi korban penipuan TNI gadungan.
Mirisnya wanita tersebut sudah hingga melaksanakan foto prewedding ala prajurit TNI.
Wanita cantik yang tertipu TNI gadungan itu viral di Tiktok pada Rabu (15/2/2023).
Dalam foto yang viral, terlihat wanita itu sudah menyiapkan segala persiapan pernikahan ala prajurit.
Adapun TNI gadungan itu mengaku prajurit dari Angkatan Udara Lanud Sulaiman Bandung berpangkat Serda.
Pria yang mengaku TNI gadungan itu mengaku bernama Serda M Saiful.
Nama dan foto prewedding keduanya pun viral di Tiktok.
Hal itu terbongkar saat sejumlah prajurit AU di Lanud Sulaiman Bandung mengaku tidak mengenal sosok Serda M Saiful.
Diketahui modus TNI gadungan di Indonesia memang kerap terjadi.
Fenomena ini kerap terjadi lantaran banyak perempuan yang mengagungkan pria berseragam.
Hal inipun dimanfaatkan oleh penipu untuk menjerat perempuan dengan bercosplay menjadi prajurit TNI.
Maka dari itu penting untuk kamu ketahui bagaimana memilah TNI gadungan dan asli.
Dikutip dari akun Youtube Amy & Mom Channel, Kamis (9/6/2022).
Kanal YouTube ini dikelola oleh seorang istri tentara, anggota Persit Kartika Chandra Kirana.
Menurutnya, para anggota TNI gadungan ini banyak yang mengawali aksinya melalui media sosial dengan target korban adalah perempuan.
Karena itu perlu diketahui ciri akun tentara palsu.
- Biasanya pasang foto TNI/Polisi ganteng atau foto sendiri dengans seragam tapi pangkat dan seragamnya tidak sesuai aturan.
- Biasanya mengaku jomblo alias belum punya pasangan. Modusnya mengajak kenalan. 3. Biasanya cenderung agresif dan pintar berkelit.
- Mulai meminjam atau meminta uang.
- Meminta foto bugil calon korban untuk dijadikan bahan memeras korban.
Selanjutnya yang perlu dilakukan untuk memastikan apakah seseorang itu anggota TNI gadungan atau asli adalah:
- Tanya Nomor Registrasi Pusat alias NRP NRP adalah sistem penomoran yang dimiliki oleh TNI untuk tujuan administratif.
NRP dibagi berdasarkan status anggota sebagai perwira, bintara, dan tamtama.
Bagi perwira, angka NRP bernomor dari 10001 hingga 99999, sedangkan bagi bintara dan tamtama bernomor dari 100001 hingga 999999.
Menurut keterangan dalam video itu, tidak ada satu pun tentara yang NRP-nya sama dengan yang anggota lainnya.
- Tanyakan Satuan Tempat Tugas, Pangkat, dan Jabatan Setelah Nomor Registrasi Pusat (NRP), selanjutnya menanyakan tempat dinas, apa pangkatnya, termasuk jabatannya.
Hal ini perlu diketahui secara detail untuk memastikan bahwa seseorang adalah anggota TNI asli.
- Tanyakan Kapan Masuk Tentara Hal penting yang perlu ditanyakan adalah masuk tentara tahun berapa, masuk pendidikan tahun berapa, nama angkatannya apa.
Sebab, setiap angkatan memiliki nama masing-masing yang tidak mungkin sama dengan tahun sebelum atau sesudahnya.
- Tanyakan tentang lingkungan kehidupannya Yang tak kalah penting adalah juga menanyakan siapa komandannya dan kegiatannya sehari-hari.
Setelah itu, informasi yang diterima itu dikroscek ke pihak terkait. Hal ini untuk memastikan bahwa informasi yang disampaikan adalah valid.
- Video Call Jika telah bertukar nomor telepon, maka perlu sesekali melakukan panggilan telepon video (video call).
Identifikasi ciri-ciri oranganya dan lingkungan sekitarnya. Sebab, seorang tentara tidak akan jauh-jauh dari tempat bekerja dan tempat tinggalnya.