Daftar HP yang Tidak Bisa Akses WhatsApp Mulai 1 Januari 2025, Ini Penjelasannya!
3 Januari 2025NKRIPOST.COM – WhatsApp akan menghentikan dukungan untuk beberapa model ponsel yang tidak dapat menjalankan fitur terbaru, mulai 1 Januari 2025.
Langkah ini diambil untuk menjaga kualitas pengalaman pengguna seiring dengan perkembangan teknologi.
WhatsApp terus meluncurkan pembaruan, termasuk fitur AI terbaru, Meta AI, yang kini dapat diakses oleh lebih banyak pengguna, termasuk di Indonesia.
Langkah untuk menghentikan dukungan bagi perangkat lama bukanlah hal baru bagi Meta.
Sebelumnya, perusahaan ini telah mengumumkan penghentian dukungan untuk iPhone yang masih menggunakan iOS di bawah versi 15.1, dengan batas waktu upgrade hingga Mei 2025.
Namun, pengguna Android harus segera beradaptasi dengan kebijakan baru ini mulai awal tahun depan.
Dikutip dari media kompas.com dan Phone Arena, Selasa (31/12/2024), berikut daftar ponsel yang tidak akan lagi bisa menggunakan WhatsApp mulai 2025:
- Samsung: Galaxy S3, Galaxy Note 2, Galaxy S4 Mini.
- Motorola: Moto G (1st Gen), Razr HD, Moto E 2014.
- HTC: One X, One X+, Desire 500, Desire 601.
- LG: Optimus G, Nexus 4, G2 Mini, L90.
- Sony: Xperia Z, Xperia SP, Xperia T, Xperia V.
- Pentingnya Upgrade Perangkat
Pengguna yang masih menggunakan perangkat dari daftar tersebut disarankan untuk segera melakukan backup data WhatsApp mereka ke perangkat yang lebih baru sebelum akhir tahun.
Jika tidak, pengguna berisiko kehilangan semua media dan riwayat obrolan yang tersimpan di WhatsApp.