BREAKING NEWS! Anggota DPRD dari Partai Ini Diciduk Polisi, Duh, Memalukan Sekali, Ini Kasusnya
27 Januari 2023KETUA DPD Partai NasDem Kota Batam Amsakar Achmad merespons kasus kadernya yang anggota DPRD setempat, Azhari David Yolanda (ADY) ditangkap polisi terkait kasus narkoba.
Amsakar menyesalkan ulah kadernya yang tersandung masalah hukum terkait kepemilikan narkoba itu.
“Saya sangat menyayangkan hal ini. Kenapa hal ini harus terjadi,” kata Amsakar di Batam, Kamis (26/1).
Dia mengaku sudah sering mengingatkan kepada kader untuk bekerja serius dalam menjalankan amanah yang diberikan rakyat.
Pihaknya juga akan menunggu proses hukum yang menimpa Azhari sampai selesai.
“Saya baru tahu juga kasus dia ini. Kita tunggu dulu proses hukumnya yang sedang berjalan,” ujar dia.
Amsakar juga menunggu keputusan Badan Kehormatan (BK) DPRD Batam terkait sanksi yang akan diberikan kepada Azhari.
Azhari David Yolanda adalah politisi muda Partai NasDem di DPRD Batam dari Belakangpadang.
Dia sebelumnya ditangkap polisi Satres Narkoba Polresta Barelang di salah satu hotel di Batam, Rabu (25/1) malam.
“Benar, kami mengamankan seorang pria berinisial ADY pada Rabu kemarin,” kata Kasat Narkoba Polresta Barelang Kompol Lulik Febyantara, Kamis.
Lulik menyebut ADY ditangkap saat berada di dalam kamar hotel bersama seorang wanita.
Saat penangkapan, kedua orang tersebut tidak melakukan perlawanan.
Ketika dilakukan pemeriksaan, penyidik baru mengetahui ADY merupakan anggota DPRD Kota Batam.
(NKRIPOST/antara/jpnn)