Bank Swasta dan Bank BUMN Buka Lowongan Kerja sampai 30 September 2024, Ini Penempatannya

Bank Swasta dan Bank BUMN Buka Lowongan Kerja sampai 30 September 2024, Ini Penempatannya

30 September 2024 0 By NKRI POST

NKRIPOST.COM – PT Bank Mandiri dan Bank BCA buka lowongan kerja terbaru 2024.

Melansir dari sumber resminya, Senin (30/9/2024), berikut posisi dan cara daftar lowongan kerja bank mandiri dan bank BCA:

1. Bank Mandiri

Bank Mandiri membuka program Kriya Mandiri untuk Region 5/Jakarta 3 dan Region 11/Bali & Nusa Tenggara.

Berikut informasinya:

Kriya Mandiri Region 5/Jakarta 3

Lokasi: Jakarta Selatan, Depok, Bogor

Persyaratan:

  • Nilai Rata-rata: Lulusan SMA: rata-rata nilai ujian nasional minimal 6,5 atau setara dan Lulusan Diploma (D3/D4) & Sarjana (S1): minimal 2,75 pada Skala IPK 4,00 atau setara
  • Usia maksimum saat seleksi, Lulusan SMA: 19 tahun dan Lulusan Diploma (D3/D4) & Sarjana (S1): 24 tahun
  • Peran Layanan Pelanggan membutuhkan minimal gelar Diploma (D3)
  • Bersedia untuk tetap tidak menikah selama masa magang
  • Berpenampilan rapi dan menunjukkan kemampuan komunikasi yang baik
  • Sehat jasmani dan tidak buta warna yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari rumah sakit/puskesmas setempat
  • Tidak pernah terlibat penyalahgunaan narkoba atau pelanggaran hukum lainnya

Batas pendaftaran: 30 September 2024

Link daftar: klik di sini

Kriya Mandiri Region 11/Bali & Nusa Tenggara
Lokasi: Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), Nusa Tenggara Timur (NTT)

Persyaratan:

  • Nilai Rata-Rata: Lulusan SMA: rata-rata nilai ujian nasional minimal 6,5 atau setara dan Lulusan Diploma (D3/D4) & Sarjana (S1): minimal 2,75 pada Skala IPK 4,00 atau setara.
  • Usia maksimum saat seleksi: lulusan SMA: 19 tahun dan Lulusan Diploma (D3/D4) & Sarjana (S1): 24 tahun
  • Peran Layanan Pelanggan membutuhkan minimal gelar Diploma (D3)
  • Bersedia untuk tetap tidak menikah selama masa magang
  • Berpenampilan rapi dan menunjukkan kemampuan komunikasi yang baik
  • Sehat jasmani dan tidak buta warna yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari rumah sakit/puskesmas setempat
  • Tidak pernah terlibat penyalahgunaan narkoba atau pelanggaran hukum lainnya

Batas pendaftaran: 30 November 2024

Lowongan Kerja Magang BCA

Magang Bakti BCA
Kualifikasi:

  • Ramah,terampil, solutif, dan mampu berkomunikasi dengan baik
  • Pria atau wanita berpenampilan menarik
  • Lulusan SMA / SMK (nilai rata-rata rapor semester 5,6 min. 70)
  • Lulusan D1 – D3 dan S1 (IPK min. 2,50)
  • Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 24 tahun
  • Bersedia ditempatkan di seluruh cabang BCA di wilayah kota seleksi
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Program Permagangan Bakti
  • Belum pernah mengikuti program Magang Bakti BCA sebelumnya

Pendaftaran lowongan kerja BCA 2024 ini dilakukan secara online melalui bca.id/gabungmgb.