Pengumuman! 7 Beasiswa Terbaru September 2024 untuk Siswa SMA dan Mahasiswa S1-S3, Cek Link dan Cara Daftarnya
16 September 2024 1 By NKRI POSTNKRIPOST.COM – Tujuh beasiswa terbaru yang masih dibuka.
1 . Beasiswa BCA 2025
Beasiswa BCA 2025 saat ini sudah buka pendaftaran sejak 1 April kemarin.
Adapun pendaftaran Beasiswa BCA 2025 dibuka hingga 13 September 2024 mendatang.
Sebagai informasi, Beasiswa BCA adalah salah satu program Corporate Social Responsibility yang ditujukan kepada para lulusan SMA/SMK/sederajat yang berprestasi.
Nantinya, program beasiswa ini diberikan dalam bentuk Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) yang diselenggarakan oleh BCA.
Yang lolos seleksi akan melaksanakan program pendidikan selama 2,5 tahun di BCA Learning Institute.
Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 dilakukan secara online melalui laman karir.bca.co.id atau KLIK LINK DI SINI.
Berikut syarat dan ketentuan Beasiswa BCA tahun ajaran 2025.
1. Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI)
PPTI akan berlangsung selama 30 bulan, ditujukan bagi lulusan SMA dari jurusan IPA/SMK dari jurusan yang berkaitan dengan teknik informatika yang berprestasi dan memiliki minat di bidang teknik informatika.
Selain kegiatan belajar yang dilakukan di kelas, peserta juga wajib mengikuti program on the job training di unit kerja BCA.
Mereka juga akan mendapatkan pembekalan soft skill, seperti kepemimpinan, kerja tim, pembentukan karakter dan perencanaan keuangan.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi laman pendaftaran [Bright Scholarship](https://brilianscholarship.id/bright/pendaftaran) atau akun Instagram resmi @ybmbrilian.
2. . Beasiswa Perintis
Beasiswa Perintis 2025 kini telah dibuka untuk calon mahasiswa di Indonesia. Program ini ditujukan bagi calon mahasiswa kurang mampu agar dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri (PTN). Menurut Diemas Ariasena, Kepala Program Beasiswa Perintis, beasiswa ini terdiri dari dua subprogram utama: Learning Camp (LC) dan Perintis Leadership Program (PLP).
Learning Camp (LC) adalah beasiswa persiapan masuk PTN yang dapat diikuti secara online dan terbuka bagi peserta yang ingin masuk PTN mana saja di Indonesia. Sementara itu, PLP adalah beasiswa kuliah dan pembinaan bagi peserta LC yang berhasil masuk ke PTN pilihan Beasiswa Perintis.
Program beasiswa dibuka sejak 19 Agustus hingga 6 Oktober 2024.
3. Beasiswa Bill Gates
Pendaftaran beasiswa Gates Cambridge Scholarship untuk periode 2025-2026 akan dibuka pada September 2024.
Menurut informasi dari situs resminya, beasiswa yang didanai oleh Bill dan Melinda Gates Foundation ini ditujukan bagi masyarakat di luar Inggris yang ingin melanjutkan pendidikan S2 atau S3 di Universitas Cambridge.
4. Beasiswa BRIN-Baznas
Badan Inovasi Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Republik Indonesia mengadakan Beasiswa Riset 2024.
Beasiswa Riset Baznas 2024 ini diluncurkan di Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Selasa (27/8/2024).
Ketua Baznas RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA mengatakan Beasiswa Riset ini dibuka untuk 150 orang.
Namun dari jumlah tersebut dibagi berdasarkan pendidikan mahasiswa.
Di antaranya, 50 untuk mahasiswa S1, 55 mahasiswa S2 dan 55 mahasiswa S3 dan kelompok riset 5 tim.
Kiai Noor berharap, beasiswa ini dapat melahirkan peneliti yang ceras, terutama dalam mengelola zakat.
Pendaftaran Riset Baznas 2024 ini telah dibuka sejak 27 Agustus 2024 hingga 13 September 2024.
Adapun pendaftaran Beasiswa Riset Baznas 2024 dapat dilakukan secara online, untuk mahasiswa melalui bazn.as/risetumumbaznas24, untuk tim/kelompok riset melalui bazn.as/risetumumtimbaznas24.
5. Beasiswa Pendidikan Dokter Spesialis 2024
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membuka pendaftaran beasiswa Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) tahap pertama mulai 12 Agustus hingga 8 September 2024.
Program ini dilaksanakan di Rumah Sakit Pendidikan sebagai Penyelenggara Utama (RSPPU) dan bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dokter spesialis di daerah-daerah yang kekurangan tenaga medis.
Menurut Drg. Ariyanti Anaya, Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan, program ini memprioritaskan anak-anak dari daerah yang kekurangan dokter spesialis. Mereka akan menempuh pendidikan di rumah sakit tersebut dan langsung direkrut menjadi pegawai, dengan peluang menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Program ini terbuka bagi lulusan dokter umum, baik Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non-ASN.
Manfaat Beasiswa:
1. Bebas biaya kuliah.
2. Status sebagai pegawai di RSPPU.
3. Bantuan biaya hidup sebesar Rp5 juta hingga Rp10 juta per bulan, tergantung pada status junior atau senior.
Prosedur Pendaftaran:
– Pendaftaran dilakukan online melalui laman [PPDS Kemenkes](https://ppds.kemkes.go.id/).
– Bagi pendaftar non-LPDP, wajib mendaftar juga di laman [LPDP](https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/).
Program Studi yang Ditawarkan:
1. Spesialis Ilmu Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah – RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta (10 peserta/semester).
2. Spesialis Orthopaedi dan Traumatologi – RSO Prof. Dr. R. Soeharso, Surakarta (10 peserta/semester).
3. Spesialis Neurologi – RS Pusat Otak Nasional, Jakarta (10 peserta/semester).
4. Spesialis Ilmu Kesehatan Mata – RS Mata Cicendo, Bandung (8 peserta/semester).
5. Spesialis Ilmu Kesehatan Anak – RSAB Harapan Kita, Jakarta (8 peserta/semester).
6. Spesialis Onkologi Radiasi – RS Kanker Dharmais, Jakarta (6 peserta/semester).
8. Beasiswa Tanoto Foundation 2025
Tanoto Foundation membuka pendaftaran Beasiswa Teladan (Transformasi Edukasi untuk Melahirkan Pemimpin Masa Depan) 2025 bagi mahasiswa baru.
Beasiswa ini bertujuan untuk membentuk generasi unggul dan pemimpin masa depan yang dapat berkontribusi positif bagi Indonesia.
Program ini menawarkan dukungan pengembangan kepemimpinan yang berjenjang, kesempatan pengembangan diri hingga tingkat global, kegiatan pengabdian masyarakat, serta jaringan kolaborasi. Selain itu, penerima beasiswa juga akan mendapatkan dukungan biaya kuliah dan tunjangan hidup.
Jadwal Pendaftaran:
Pendaftaran dibuka mulai 17 Agustus 2024 hingga 1 Oktober 2024. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampus mitra, kunjungi situs resmi Tanoto Foundation.
Saya sangat senang apabila anak saya dapat beasiswa untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.. anak saya sudah diterima di universitas Gunadarma fakultas management tapi tidak dapat membayar biaya pendaftaran.. karena saya sudah pensiun saat ini saya berumur 62 tahun