3 Pelaku Pembobol Ruko di Komplek Asia Mega Diringkus Polsek Medan Area

3 Pelaku Pembobol Ruko di Komplek Asia Mega Diringkus Polsek Medan Area

30 April 2021 0 By NKRI POST

Ketiga Pelaku yang Ditangkap

NKRIPOST. COM, MEDAN – Unit Reskrim Polsek Medan Area berhasil mengungkap kasus pembongkaran rumah toko (ruko) di Komplek Asia Mega Mas Jl. Asia Raya Blok H6, Kel. Sukaramai II, Kec. Medan Area. Dalam pengungkapan itu, petugas meringkus 3 pelakunya.

Wakapolrestabes Medan, AKBP Irsan Sinuhaji didampingi Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chaniago dan Kanit Reskrim Iptu Rianto, Jumat (30/4/2021) mengatakan, ketiga pelaku yang ditangkap yakni, Rahmad Dani alias Dani Ayam (27) warga Jl. Kepiting 7 No. 221, Kel. Tangkahan, Kec. Medan Labuhan, Faisal Bawazir alias Faisal (26) warga Jl. Puri Gg. Waspada No. 2E, Kel. Komat I, Kec. Medan Area dan Zulfahmi Lubis alias Fahmi (28) warga Jl. Pukat 2 No. 130, Kel. Bantan Timur, Kec. Medan Tembung.

“Ketiga pelaku kita amankan setelah membongkar ruko milik korban Riyadi Suranvah (31) pada Sabtu (17/4/2021) sekira pukul 06.45 WIB,” kata Irsan.

Dalam aksinya para pelaku menguras seluruh barang berharga milik korban berupa ; 1 unit TV LED merek Sharp 60 inci warna hitam, 1 Unit TV LED merek Sharp 52 inci, 2 unit TV merk Sony masing-masing 40 dan 22 inci, 1 unit TV LED merk Toshiba 32 inci, 3 unit monitor komputer merk LG, 2 unit TV merk LG 21 inci, 1 unit monitor DEL,2 unit AC merk Sharp 1 PK, 4 mesin AC, 2 buah Microwafe, 3 unit DVD Player, 1 unit printer merk Brother, 1 unit Printer Canon, 1 unit scanner merk Canon, alat perlengkapan kantor,dan beberapa pakaian, 1 set spare part genset, 1 unit stabilizer listrik, 1 buah blender, 2 unit CPU, beberapa barang pecah bela dan spare part mobil fuso diantaranya, 6 buah bangku mesin belakang, 10 baut roda depan sebelah kiri, 250 buah karet tutup abu, 40 buah karet rem, 55.56, 20 buah karet rem 35,5, 20 buah karet rem 50,5, 20 botol silikon.

BACA JUGA:

Kapolda Sumut Resmikan Pembentukan Polsek Baru di Lima Kabupaten Kota Yang ada Di Sumatera Utara

Setelah menerima laporan korban petugas bergerak ke TKP guna melakukan penyidikan dan mengidentifikasi para pelaku. Pada hari Rabu 28-4-2021 sekitar pukul 24.00 WIB berhasil menangkap salah satu pelaku pencurian ruko yang berinisial Faisal Bawazir alias Faisal berhasil di ringkus petugas saat di rumah orang tuanya di Jl karya Darma Gg. Sumur 4 No 21 CC kec. Medan Johor.

Usai di interogasi oleh petugas akhirnya mengaku dimana dirinya beraksi bersama dua temannya yaitu Rahmad Dani dan Zulpahmi.

Petugas Polsek Medan area terus mengejar 2 pelaku dan berhasil meringkus Rahmad Dani dari kediaman pamannya di jl. Sejati kel Sari Rejo, kec Medan Polonia. Tidak sampai di situ petugas terus mengejar buruannya dan berhasil meringkus Zulfahmi dari rumahnya di Jl. Pukat 2 No. 130, Kel. Bantan Timur, kec. Medan tembung dan petugas langsung membawa ketiga pelaku ke Polsek Medan Area.

Rahmad Dani mengaku ke pada petugas dia menerima uang dari hasil kejahatan sebesar Rp. 2,2 juta, Faisal menerima Rp. 1 Juta dan Fahmi hanya menerima uang sebesar Rp. 50 ribu.
Kemudian Irsan mengatakan ruko milik korban dulunya kantor dan sudah lama kosong di tinggal pemiliknya hampir 1 tahun dan di buktikan dengan keterangan saksi yakni seorang penjaga malam bernama Dayat melihat ke 3 pelaku keluar dari belakang ruko yang di bobol. (Tumpal)